Dengar Keluhan Warga Sahabat Robinsor Perbaiki Jalan Rusak di Perumahan Puri Krakatau Cilegon

Sahlani
Dengar keluhan warga sahabat robinsor perbaiki jalan rusak di perumahan puri krakatau kota cilegon (Foto iNewsBanten)

CILEGON iNewsBanten – Warga masyarakat yang tergabung dalam sahabat Robinsar melakukan kegiatan Pengecoran Tahap 1 di jalan utama perumahan Puri Krakatau hijau. Kelurahan Kota Sari, Kecamatan Grogol.

Dijumpai di area pengecoran, Robinsar Bacaleg Dapil 4 Merak - Grogol dari fraksi Golkar menyampaikan," kegiatan ini kami lakukan atas dasar kepedulian sebagai warga dan aspirasi masyarakat yang mengeluhkan adanya jalan rusak di lingkungan perumahan Puri Krakatau Hijau."

"Bersama sahabat Robinsar hari ini kami melalukan pengecoran tahap pertama kurang lebih 50 meter di jalur kanan dari gerbang masuk perumahan. Adapun total yang akan kita lakukan perbaikan sepanjang 400 meter." Paparnya.

Harapannya semoga jalan sudah bisa digunakan sementara oleh masyarakat Walaupun belum semua bagus tapi minimal yang rusak parah sudah kita perbaiki dengan tahap pertama ini, dan juga ketertiban lalu-lintas yang terjamin, terjaga dan juga nyaman bisa bermanfaat bagi warga masyarakat khususnya di lingkungan Puri Krakatau Hijau ini." Paparnya.

Sementara, Ketua DPD Brantas Kota Cilegon, Yayan Sopiyan mengapresiasi adanya pergerakan yang dilakukan oleh sahabat Binsar .

" Saya selaku ketua DPD Brantas Kota Cilegon sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas pergerakan sahabat Binsar ini, yang mana selama ini kepedulian yang di tampakkan oleh saudara Robinsar sangat bermanfaat bagi masyarakat di lingkungan Puri ini, semoga kedepan Sahabat Robinsar tambah sukses," katanya.



Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network