Adakan Giat Gotong Royong Bersihkan Sampah, Kades Padaleman: Jadi Contoh Warga Lainnya

Saeful Bahri
Warga kampung Bom Bersihkan Sampah yang menumpuk (doc.istimewa).

SERANG, iNewsBanten - Warga kampung bom RT.08,09 dan RT.10 desa pedaleman, kecamatan Tanara, kabupaten serang, melakukan giat gotong royong membersihkan sampah yang menumpuk di area perkampungan pada Senin,(13/3/2023).

Hal itu diungkapkan, Kepala Desa Padelaman H.Sadai mengatakan gotong royong membersihkan sampah ini bentuk kesadaran warga dan para RT setempat ketika melihat sampah yang menumpuk di kampung halaman warga.

"Saya mendapatkan informasi adanya gotong royong membersihkan sampah di kampung bom RT.08,09, dan RT,10 saya beserta perangkat desa yang ada langsung turun ke lapangan untuk mengecek akan kebenaran giat gotong royong bersih bersih sampah tersebut, saya dan perangkat desa yang ikut ke lokasi langsung ikut membantu warga yang sedang bergotong royong membersihkan sampah". kata Kades di lokasi.

Lebih lanjut Kades, pihaknya bertemia kasih kepada warga kampung bom, atas kesadarannya, tentang kebersihan lingkungan, semoga ini menjadi contoh untuk RT dan RW lainnya yang ada di desa pedalaman, karena masih ada 7 RT lagi yang belum gerak.

"Semoga setelah melihat pergerakan para RT di kampung bom, yang lain ikut gerak untuk bergotong royong membersihkan sampah di lingkungan masing masing". ungkapnya.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network