Pelabuhan Ciwandan bakal menjadi pelabuhan yang dikhususkan mengangkut sepeda motor pada mudik lebaran tahun ini. Para pemudik yang menggunakan sepeda motor tak lagi menyeberang ke Pulau Sumatera lewat Pelabuhan Merak. "Khusus untuk sepeda motor, agar terlayani dengan baik dan tidak campur sepeda motor akan diarahkan ke Pelabuhan Ciwandan," Ungkapnya.
Lebih lanjut lagi Agung menjelaskan, nantinya akses maupun fasilitas di Ciwandan akan diperbaiki sehingga bisa digunakan oleh para pemudik yang naik motor ke arah Pulau Sumatera dari Pulau Jawa. "Jalannya akan diperbaiki jadi sepeda motor ke sana nanti ada kapal khusus untuk angkut sepeda motor disiapkan tenda, MCK. Pokoknya fasilitas untuk sepeda motor disiapkan di Ciwandan.
"Karena di Pelabuhan Ciwandan akan ada 12 unit kapal, Terdapat 12 kapal yang disediakan untuk melayani pemudik dari lintas Merak - Bakauheni. Selain itu juga terdapat satu unit kapal PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni dan satu unit kapal milik PT Atosim Lampung Pelayaran (ALP)," Tutupnya.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait