Kodim 0602/Serang Laksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di Masjid Al Aqsho

Chaerul
Kodim 0602/Serang Laksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di Masjid Al Aqsho (foto istimewa)

SERANG, iNewsBanten - Dandim 0602/Serang Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo, SE bersama anggota yang tidak dinas khusus dan masyarakat setempat melaksanakan Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi, bertempat di Masjid Al Aqsho Makodim 0602/Serang, Jl. Raya Pandeglang Km 4.5 kota serang Sabtu (22-04-2023)

Pada kegiatan Sholat Idul Fitri tersebut, bertindak sebagai imam dan khotib Ustadz Jarkasih menyampaikan ceramah agama bahwa Idul Fitri membawa dampak yang positif dalam hubungan antar manusia.

Ustadz jarkasih, sebagai khotip mengajak seluruh jemaah untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia, kita ihtisabah atau mawas diri serta meningkatkan taqwa dan iman kita, semoga berbagai perbedaan di antara kita bangsa Indonesia ini tidak menghalangi kita untuk tetap bersatu dalam damai dan persaudaraan (Ukhuwah), ”ujarnya

Di tempat yang sama, Dandim 0602/Serang Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo, SE menyampaikan bahwa dengan semangat Idul Fitri diharapkan warga Serang, senantiasa menjaga ukhuwah Islamiyah dan terus menjaga persatuan dan kesatuan dalam damai dan persaudaraan.

“Saya atas nama pribadi dan keluarga besar Kodim 0602/Serang, mengucapkan Minal Aidin Wal Faizin, Mohon maaf lahir batin atas segala salah & khilaf. Semoga amal ibadah dan Puasa kita diterima oleh Allah SWT, Aamiin.” ujar Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo, S.E.

 Selesai Sholat Id dilanjutkan pemberian Paket Sembako kepada para jamaah Sholat Idul Fitri, yang dilakukan oleh umat beragama lain yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama di kota Serang.

150 paket Sembako di bagikan kepada masyarakat Sekitar kodim 0602/ Serang, yang bertujuan untuk Perkokoh Toleransi Umat Beragama di wilayah serang. Pungkasnya.

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network