Viral di Tiktok! Cuci Muka Menggunakan Infusan Bikin Muka jadi Glowing, Bagaimana Tanggapan Ahli

chindy aprilia
Ilustrasi cuci muka (doc istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Media sosial bukan hanya digunakan untuk memposting kegiatan kita sehari-hari. Kini banyak orang-orang memanfaatkan media sosial untuk membuat tips, salah satu yang paling sering digunakan adalah TikTok.

Salah satu postingan yang kerap hadir di TikTok adalah terkait tips-tips, termasuk tips kecantikan. Tapi, tidak semua tips tersebut boleh diikuti loh, ada beberapa tips yang ternyata menyesatkan.

Nah, baru-baru ini beredar tips yang menyebut mencuci muka dengan cairan infus akan membuat kulit lebih bercahaya. Tapi, bener kah cuci muka pakai cairan infus itu bisa bikin kulit lebih glowing?

Dokter Clarin Hayes selaku dokter kecantikan menjelaskan bahwa cairan infus mengandung sifat isotonik dan non-sitotoksik yang mempunyai kemiripan dengan cairan tubuh, sehingga tidak merusak jaringan saat penyembuhan, karena mempunyai sifat yang steril.

Artinya, cairan infus memang sering kali dipakai untuk membersihkan luka, karena dapat meminimalisir infeksi terutama pada luka terbuka. Sehingga, dapat dikatakan bahwa sebetulnya cairan infus tidak terlalu berpengaruh terhadap kondisi kulit wajah.

“Setelah diteliti, untuk Wound Healing pembersihan luka itu gak ada perbedaan yang signifikan antara mencuci muka dengan air bersih biasa, dibandingkan air infus,” kata dr Clarin, dikutip dalam video Tiktoknya @clahayes.

Sehingga netizen disarankan untuk tidak terlalu mengiktui tren yang ada, karena menurutnya masih banyak cara yang dapat dilakukan untuk membuat wajah menjadi lebih glowing.

Cara yang dapat dilakukan yaitu berupa mencuci muka dengan kondisi air yang bersih, melakukan double cleansing tertutama pada seseorang yang telah melakukan aktivitas diluar dan menggunakan make up sepanjang hari, yang ketiga pastikan skincare cocok dengan kebutuhan kulit.

Namun, jika masih merasa keluhan belum kunjung membaik, disarankan untuk berkonsultasi kepda dokter ahlinya agar mendapat penanganan yang tepat. Selain itu kondisi lifestyle juga sangat mempengaruhi kondisi kulit, untuk itu pastikan lifestyle yang diterapkan sudah baik.

Akan tetapi, dr Clarin juga menuturkan bahwa dirinya tidak melarang siapapun untuk mencuci muka menggunakan air infus, hanya saja jika tetap dilakukan kemungkinan efek yang dirasakan tidak terlalu muncul. “Jadi emang sebenernya nggak dilarang sih mau cuci muka pakai air infus juga, tapi balik lagi tujuan awalnya infus bukan untuk cuci muka,” ucap dr Clarin.

Bahkan, diakhir videonya dr Clarin kembali mengingatkan kepada para masyarakat, untuk menggunakan cairan infus sebagaimana fungsinya. Karena diluar fungsi cairan infus yang diduga bisa membuat wajah glowing, masih banyak masyarakat yang membutuhkan cairan tersebut sebagai pengobatan dengan harapan bisa segera sembuh.

Artikel ini telah tayang dengan judul https://lifestyle.okezone.com/read/2023/08/28/611/2872385/cuci-muka-pakai-cairan-infus-bisa-bikin-wajah-bercahaya-apa-betul

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network