get app
inews
Aa Read Next : Tasyakuran HPN dan HUT PWI, Al Muktabar Harap Pers Jadi Garda Terdepan Kawal Pembangunan di Banten

Pj Gubernur Al Muktabar Serahkan Hadiah Utama Jalan Sehat HUT Ke-22 Provinsi Banten

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 22:15 WIB
header img
Penyerahan Hadiah Dorprise utama oleh PJ Gubernur Al Muktabar kepada masyarakat sekitar yang mengikuti jalan santai (Foto : istimewa)

SERANG, iNewsBanten - Ribuan pegawai di Lingkungan Pemerintah Provinsi Banten dan masyarakat memeriahkan Gerak Jalan Sehat dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-22 Provinsi Banten, di KP3B Palima Curug Kota Serang, Pada Sabtu, (22/10/2022).

Gerak Jalan Sehat tersebut mengambil start di Pancaniti KP3B kemudian menyusuri jalan-jalan di seputar KP3B, dan berakhir di Pancaniti KP3B. 

Usai seluruh peserta mencapai finish di Pancaniti KP3B, dilakukan pengundian doorprize. Tidak sedikit peserta yang mendapatkan hadiah adalah masyarakat sekitar KP3B. Pengundian kupon hadiah dilakukan langsung Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Pj Sekda Provinsi Banten M Tranggono, dan Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Banten Ahmad Syaukani.

Al Muktabar juga menyerahkan langsung hadiah utama gerak jalan santai dalam rangka HUT Ke-22 Provinsi Banten tersebut, berupa sepeda. 

Dirinya berharap hadiah utama yang dimenangkan oleh masyarakat Lingkungan Ujung Tebu dan masyarakat Lingkungan Gowok ini semoga bermanfaat bagi peserta jalan sehat.

"Alhamdulillah hadiah dorprise utamanya di didapat dari masyarakat sekitar yang menjadi tetangga kita," Ungkapnya. 

Di lokasi yang sama, Ketua Panitia Jalan Sehat Cepi Safrul Alam mengungkapkan KONI Provinsi Banten berpartisipasi memeriahkan dalam rangka HUT Banten Ke-22, dan HUT Ke-84 KONI.

"Kita menyelenggarakan jalan sehat yg diikuti oleh seluruh Pegawai Pemerintah Provinsi Banten dan masyarakat. Alhamdulilah Stakeholder banyak ikut membantu memberikan hadiah untuk dibagikan kepada peserta jalan sehat," pungkasnya.

 

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Berita iNews Banten di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut