Ribuan Buruh dan Masyarakat Ramaikan Acara May Day di Kabupaten Tangerang
Rabu, 01 Mei 2024 | 16:20 WIB
"Jangan dilihat hadiahnya tapi kebersamaanya. Kalo dilihat ada ribuan orang yang hadir, dari masyarakat hingga para pekerja," tambah Rudi.
Sementara, Mochtar (38), salah satu buruh sangat mengapresiasi kegiatan yang dinilai bisa menjaga situasi agar tetap kondusif pada peringatan May Day 2024 itu.
Kata dia acara mancing bersama di hari buruh internasional itu sudah rutin digelar sebagai bentuk sinergitas antara pemerintah daerah dan kaum pekerja.
"Acara seperti ini sangat bagus. Selain wilayah jadi tetap kondusif juga untuk menjaga silaturahmi antara kaum pekerja dengan pemerintah daerah," tandasnya.
Editor : Mahesa Apriandi