Kumpulan Kata-kata Bijak Tokoh Revolusioner: Tan Malaka

Abroh Nurul Fikri
Foto Tan Malaka

SERANG, iNewsBanten - Kata-kata bijak umumnya datang saat seseorang dengan peralamannya yang mendalam terhadap sesuatu menemui titik nadirnya. Sehingga situasi bisa diubahnya menjadi senjata kata yang memiliki kekuatan membangunkan geliat orang yang hampir rapuh. Itulah mengapa, kata-kata bijak selalu lahir ditengah setiap harapan manusia hampir putus.

Dalam situasi yang revolusioner, dimana setiap pejuang hidup diantara hantu kematian atau kemenangan, kata-kata menjadi amunisi pertama yang mampu membangkitkan kembali semangat revolusi.

Inilah kumpulan Kata-Kata Bijak Tan Malaka

"Idealisme adalah kemewahan terakhir yang hanya dimiliki oleh pemuda".

 

"Selama toko buku ada, selama itu pustaka bisa dibentuk kembali. Kalau perlu dan memang perlu, pakaian dan makanan dikurangi".

"Berapapun cepatnya kebohongan itu, namun kebenaran akan mengejarnya juga".

"Berpikir besar kemudian bertindak".

"Pertahanan yang sebaik-baiknya adalah yang dilakukan dengan menyerang".

"Kelahiran suatu pikiran sering menyamai kelahiran seorang anak. Ia didahului dengan penderitaan-penderitaan pembawaan kelahirannya".

"Bahwa kebiasaan menghafal itu tidak menambah kecerdasan, malah menjadikan saya bodoh, mekanis, seperti mesin".

"Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan, serta memperhalus perasaan."

"Kalau sistem itu tak bisa diperiksa kebenarannya dan tak bisa dikritik, maka matilah ilmu pasti itu".

"Seorang mengeluarkan tenaga yang sama untuk mendapatkan hasil yang sama".

 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network