SERANG, iNewsBanten - Insiden penembakan dan penganiayaan beberapa ekor kucing di lingkungan Sesko TNI Bandung, yang dilakukan oleh Brigjen TNI NA telah membuat Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa geram. Panglima TNI telah memerintahkan untuk menyelidiki kasus tersebut.
Kepala Pusat Penerangan TNI, Mayjen Prantara Santosa mengatakan bahwa Brigjen TNI NA melakukan penembakan itu untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan di lingkungan Sesko TNI.
"Berdasarkan pengakuan-nya, Brigjen TNI NA melakukan tindakan ini dengan maksud menjaga kebersihan dan kenyamanan di lingkungan tempat tinggal atau tempat makan Perwira Siswa Sesko TNI dari banyak-nya kucing liar dan bukan karena kebencian terhadap kucing," kata Mayjen Prantara kepada wartawan, Kamis (18/8/2022).
Atas perbuatannya itu, Brigjen TNI NA akan menjalani proses hukum oleh Tim Hukum TNI.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait