Mobil Anda Terasa Boros BBM, Simak 5 Penyebab Kendaraan Anda Menjadi Boros

Fadli Ramdan
Mobil Hyundai (ist)

SERANG, iNewsBanten - Kenaikan harga BBM membuat para pengguna mobil berusaha semaksimal mungkin untuk menghemat bensin. Ini dilakukan agar tak perlu mengeluarkan banyak uang hanya ntuk membeli bensin.

Bensin merupakan hal yang paling penting pada kendaraan bermotor yang memiliki tugas untuk menjadi bahan untuk pembakaran pada ruang mesin. Jika tidak ada BBM, maka mobil tidak dapat dinyalakan.

Dalam penggunaan sehari-hari, khususnya di Jakarta, pemilik mobil pasti pernah merasa bensin sangat boros, padahal jarak yang ditempuh sama. Itu bisa diakibatkan oleh beberapa hal.

Tentu saja, mobil yang boros bensin akan membuat pengendara tidak nyaman, terutama ketika berada di tengah kemacetan. Untuk itu, pemilik mobil harus mengetahui penyebab bensin boros seperti yang telah dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.

1. Gaya berkendara

Cara mengemudi menjadi fakor penentu apakah bensin mobil kan boros atau irit. Gaya berkendara yang tenang dan tidak ugal-ugalan memperbesar kemungkinan konsumsi bahan bakar lebih rendah.

Beda halnya ketika berkendara secara agresif dengan menekan pedal gas terlalu dalam demi mencapai kecepatan yang diinginkan. Ini membuat bensin akan lebih boros karena mesin membutuhkan tingkat pembakaran tinggi.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network