Ritual Air 7 Sumur, Siu Langit Banyu Pamuci Loteng

Nani Suherni
Ritual Air 7 Sumur, Siu Langit Banyu Pamuci Loteng (foto Istimewa, -)

PRAYA, iNewsBanten - Masyarakat Desa Marong, Kecamatan Praya Timur, Lombok Tengah (Loteng), Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar ritual bersih desa Siu Langit Banyu Pamuci, Ritual ini konon meminta agar desa aman dan terhindar dari bencana, Minggu (20/11/2022). 

Warga tampak membawa kendi tumpah ruah di jalanan. Selain menolak bala, salah satu kepercayaan masyarakat setempat juga menyebutkan jika ritual ini dipercaya bisa meningkatkan hasil pertanian.

"Kita berdoa kepada tuhan yang masa esa Allah SWT untuk membersihkan. Harapan kita namanya berdoa tapi tuhan yang menentukan. Artinya tolak bala dari banjir kami berharap," kata Kades Marong, Lalu Santiaji. 

Ritual itu juga merupakan ritual membersihkan desa dengan mandi air di satu kendi besar. Air ini diambil dari tujuh mata air yang ada di lingkok (sumur) sekitar Desa Marong.

Air itu diambil dari lingkok Cangkir di perbatasan Desa Marong dengan Desa Mujur. Kemudian dari lingkok Dane di Dusun Teratak, lalu lingkok Kecening Dusun Karang Belek.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network