SERANG, iNewsBanten - Bebek memiliki banyak manfaat bagi kesehatan seperti halnya telur ayam. Bahkan, telur bebek juga memiliki kuning telur yang lebih kaya protein dibandingkan dengan telur ayam.
Selain mengandung protein, lemak, dan antioksidan, telur bebek juga mengandung multivitamin dan mineral. Misalnya, vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin E, vitamin D, folat, selenium, kalsium, zat besi, magnesium, zinc, dan mangan.
Sebutir telur bebek mengandung 130 kalori, 9 gr protein, 1 gr karbohidrat, 100 mg sodium, 150 mg kalium, 154 gr fosfor, dan 600 mg kolesterol.
Sedangkan sebutir telur ayam mengandung 60 kalori, 5,5 gr protein, 0,3 gr karbohidrat, 60 mg natrium, 60 mg kalium, 85 mg fosfor, dan 165 mg kolesterol.
Telur bebek menjadi pilihan makanan yang populer bagi orang-orang dari segala usia karena nilai gizinya yang tinggi. Berikut 5 manfaat telur bebek bagi kesehatan dilansir dari Stylecraze:
1. Perkuat Imunitas
Vitamin A yang terdapat pada telur bebek akan meningkatkan imunitas dan melawan radikal bebas. Tercukupinya kebutuhan vitamin A tersebut akan membantu memerangi zat-zat asing yang masuk ke dalam tubuh yang bisa melemahkan sistem imunitas tubuh.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait