Viral di Medsos Kisah Pilu Setelah ijab Kabul di RS, Kini Sang Istri Meninggal

Hikmatul Uyun
Viral di Medsos Kisah Pilu Setelah ijab Kabul di RS, Kini Sang Istri Meninggal (foto: tangkapan layar)

Tepat pada 23 Februari 2023, tampak dalam video viral tersebut, Alfi Mufidah bersandar di ranjang rumah sakit di Serang, Banten.

Ia terlihat cantik dalam balutan kebaya pengantin warna putih lengkap dengan hiasan bunga melati di kepala. Sementara Eko gagah mengenakan baju pengantin warna senada lengkap dengan peci putihnya.

Saat ijab kabul pernikahan dengan Eko, Alfi selalu berusaha tersenyum di hari bahagianya, meski selang infus menempel di hidung.

Eko menyediakan mahar istimewa untuk sang istri.

Para suster hingga dokter di rumah sakit pun ikut mengucapkan selamat berbahagia untuk pasangan ini.

Namun rupanya kebahagiaan itu hanya berjalan singkat.

20 hari setelah menikah, Alfi Mufidah menghembuskan nafas terakhirnya.

Istri Eko meninggal dunia pada 13 Maret 2023.

"25-04-2017 kita pacaran

23-02-2023 kita menikah

13-03-2023 ayang ninggalin aku," tulis Eko disertai emoji pilu menangis.

Tentu  saja meninggalnya Alfi ini jadi kesedihan terberat Eko setelah ditinggal wafat orangtuanya.

"Setelah kedua orangtua aku pergi, kamu yang jadi penguat aku, penyemangat aku. Tapi kenapa kamu juga pergi ninggalin aku yang? Aku sendirian yang!! Aku gapunya siapa siapa lagi yang," tulis Eko dalam postingannya.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network