Seleksi Tilawatil Qur'an Ke-IV Tingkat Kecamatan Citangkil Kota Cilegon Tahun 2023

Chaerul
Seleksi Tilawatil Qur'an Ke-IV Tingkat Kecamatan Citangkil Kota Cilegon Tahun 2023 (foto istimewa)

CILEGON, iNewsBanten - Pemerintah Kecamatan Citangkil mengadakan lomba Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) tingkat Kecamatan yang mengusung tema" Dengan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan dalam rangka membangun masyarakat yang bermartabat" kegiatan tersebut bertempat di halaman kantor Kecamatan Citangkil Kota Cilegon dan dibuka langsung oleh Agus Purnomo Camat Citangkil, Sabtu (29/04/2023). 

Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) adalah perlombaan tu yang melombakan sebagian cabang STQ tingkat Kecamatan yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali, dalam rangka mempersiapankan STQ ke tingkat Kota Cilegon dan ke tingkat Provinsi, dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Camat Citangkil, Sekmat Citangkil, Ketua LPTQ Kota Cilegon, Ketua MUI Keccamatan Citangkil, tokoh agama tokoh masyarakat dan Lurah se-Kecamatan Citangkil. 

Saat wawancarai iNewsBanten Agus Purnomo Camat Citangkil mengatakan, alhamdulillah hari ini kita Kecamatan Citangkil mengadakan STQ tingkat Kecamatan yang selanjutnya menuju ke tingka Kota, kegiatan STQ tahun 2023 di Kecamatan Citangkil ini alhamdulillah selalu ada peningkatan, dalam kegiatan lomba STQ tingkat Kecamatan di tahun 2023 ini kita ada 4 mata cabang salah satunya terdiri dari Tilawah Anak-anak, Tilawah remaja, Tahfidz dan Murottal. 

 

"Kami berharap di Kegiatan STQ ke-IV tahun ini mudah mudahan Kecamatan Citangkil Menjuarai di tingkat Kota maupun di tingkat Provinsi, karena semakin banyak yang terpilih semakin banyak juga peluang untuk jadi juara dan menjadi suatu kebanggaan untuk Kecamatan Citangkil," Ucap Agus. 

Sementara itu Abdul Syarif Ketua LPTQ Kota Cilegon menjelaskan, untuk kegiatan STQ tingkat Kecamatan yang ke-IV ini memang kegiatan rutinitas setiap tahunnya, tetapi yang harus ditekankan adalah menyiapkan peserta untuk tingkat Kota dan terbaik dari tingkat Kecamatan, yang nantinya peserta tersebut untuk mengikuti STQ tingkat Kota," Tutupnya. 

 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network