Jokowi Kembali Ingatkan Masyarakat Jangan Salah Pilih Pemimpin di Pemilu 2024

Raka Dwi Novianto
Presiden Joko Widodo mengingatkan masyarakat harus memilih pemimpin yang tepat pada Pemilu 2024. (Foto tangkapan layar).

JAKARTA, iNewsBanten- Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menegaskan agar masyarakat tak salah memilih pemimpin di Pemilu 2024 untuk memimpin masyarakat dan bangsa Indonesia ke depannya. Ia mengatakan, kepemimpinan selanjutnya sangat menentukan nasib bangsa Indonesia ke depannya, sehingga bisa menjadi negara yang maju. .

Hal itu disampaikannya saat sambutan groundbreaking pembangunan pabrik foil tembaga di Gresik pada hari ini Selasa (20/6).

"Oleh sebab itu pemimpin yang akan datang sangat menentukan sekali. Tahun 2024, 2029, 2034 itu sangat menentukan sekali," kata Jokowi dalam sambutannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (20/6/2023).

"Begitu bener kita pilih, negara ini akan Insyaallah melompat menjadi negara maju," imbuh dia.

Jokowi pun mencontohkan jika masyarakat keliru memilih pemimpin, maka nasib Indonesia akan seperti negara Amerika Latin. Negara di Amerika Latin, kata Jokowi, dari tahun 1960 hingga saat ini masih menjadi negara berkembang.

"Kalau keliru itu seperti di negara Amerika Latin tahun 60, 70an sudah jadi negara berkembang tapi sampai sekarang negara berkembang. Kita tidak mau seperti itu, kita ingin negara kita ini menjadi negara maju," katanya.

Sumber:

https://www.inews.id/news/nasional/jokowi-ingatkan-masyarakat-tak-keliru-pilih-pemimpin-di-pemilu-2024-singgung-negara-amerika-latin

 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network