Geger! Warga Hilang Diterkam Buaya Saat Mencari Kerang di Sungai Leuwi Goong Pandeglang 

Erdi
Warga Hilang Diterkam Buaya Saat Mencari Kerang di Sungai Leuwi Goong Pandeglang, Minggu 16/7/2023

PANDEGLANG, iNewsBanten - Seorang warga bernama Among (30) warga Kampung Sindangrahayu, Desa Idaman, Kecamatan Patia, Kabupagen Pandeglang, Banten mengalami nahas diterkam buaya saat sedang mencari toe atau kerang sungai. Hingga kini keberadaan jasad korban masih belum berhasil ditemukan.

Informasi yang dihimpun, korban saat itu sedang mencari Toe di Sungai Leuwi Goong yang berada di Kampung Sindangrahayu bersama rekannya Boin (30) dengan cara meraba di dasar sungai. Korban yang berada di sungai tiba-tiba langsung diterkam oleh buaya.

Padahal, sebelum diterkam buaya rekan korban sempat memperingatkan agar korban segera naik ke sungai lantaran ada biaya besar yang sedang mengincar mereka, namun korban yang tidak mau mendengar peringatan rekannya mengalami nasib soal diterkam buaya.

Setelah mengetahui rekannya diterkam buaya, Boin langsung keluar dari sungai dan mencari pertolongan ke warga setempat, warga yang datang ke lokasi kejadian langsung geger saat melihat biaya berukuran besar membawa tubuh korban.

“Warga bersama petugas BPBD, Polsek Patia, Koramil Pagelaran dan Tim Tagana masih berusaha mencari keberadaan korban,” kata Kepala Desa Idaman Ilman, Minggu (16/7/2023).

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBDPK) Kabupaten Pandeglang, Hasan Bisri menambahkan, saat ini pihaknya sudah meminta bantuan ke Basarnas dan BKSDA Serang untuk ikut membantu menemukan korban.

“Tim BPBD sudah di lokasi dan BKSDA Banten sudah saya laporkan dan minta bantuan evakuasi buaya,” tambahnya. 

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network