Selain faktor alam dan kondisi geografis, banjir juga diperparah oleh keterbatasan sarana penanganan banjir. Di lokasi tersedia dua unit mesin pompa air, namun tidak mampu mengimbangi besarnya debit air. Bahkan, satu unit pompa air dilaporkan dalam kondisi tidak berfungsi, sehingga proses penyedotan air berjalan tidak maksimal dan genangan bertahan cukup lama.
Pihak kepolisian setempat telah melakukan langkah antisipasi. Kapolsek Cikande, Tatang, mengatakan jajarannya telah bersiaga untuk mengantisipasi dampak lanjutan banjir.
“Personel kami sudah siaga dan mengantisipasi jika ada warga yang harus dievakuasi akibat rumahnya terendam banjir. Namun sampai saat ini belum ada warga yang dievakuasi,” ujarnya, Minggu (04/01/2026).
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait
