get app
inews
Aa Text
Read Next : Gelar Jumat Curhat, Wakapolda Banten Serap Aspirasi Warga Kelurahan Banjarsari Kota Serang

Ada 3 Perayaan Penting Di Tanggal 15 Juli

Jum'at, 15 Juli 2022 | 20:57 WIB
header img
Umat Yahudi. Foto: Unsplash

iNewsBanten - Jumat, 15 Juli 2022, tepatnya di hari ini, ada 3 perayaan penting yang terjadi di dunia. Berikut ini daftar hari penting tersebut :

Puasa Tammuz Yahudi

Tahun ini, puasa 17 Tammuz atau dikenal juga sebagai Shivah Asar B'Tammuz jatuh pada tanggal 15 Juli. Tammuz adalah bulan keempat dalam kalendar Ibrani.

Shivah Asar B'Tammuz adalah hari puasa Yahudi untuk memperingati runtuhnya tembok Yerusalem.

Ini juga menandai awal dari “The Three Weeks”, periode untuk memperingati kehancuran Bait Suci yang merupakan masa berkabung tahunan Yahudi. 

Hari Keterampilan Pemuda Sedunia

Hari Keterampilan Pemuda Sedunia diperingati pada tanggal 15 Juli sejak 2014.

Hari ini ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) sebagai penanda pentingnya membekali kaum muda dengan keterampilan yang layak untuk dunia kerja dan wirausaha.

Berbagai acara digelar di berbagai negara pada hari ini. Salah satunya adalah dialog antara kaum muda dan lembaga pendidikan, pengusaha, pembuat kebijakan, serta mitra pembangunan.

Peningkatan keterampilan kaum muda menjadi sangat penting saat ini mengingat kebutuhan dunia kerja yang semakin membutuhkan kemampuan dan kapabilitas pekerja. 

Hari Demokrasi Dan Persatuan Nasional Turki

Pemerintah Turki menetapkan tanggal 15 Juli sebagai Hari Demokrasi dan Persatuan Nasional.

Hari ini dibuat untuk menghormati para korban yang tewas dalam kudeta yang gagal pada tahun 2016.

Percobaan kudeta yang mencoba menggulingkan Presiden Recep Tayyip Erdogan terjadi di Turki pada tanggal 15 Juli 2016 malam.

Pemerintah menyebut upaya kudeta dilakukan oleh Organisasi Teroris Fetullah (FETO).

Menurut data yang dirilis Kementerian Luar Negeri Turki, sebanyak 290 orang tewas dan 1.400 orang luka-luka dalam upaya kudeta yang gagal tersebut.

Selain untuk menghormati para korban yang tewas, Hari Demokrasi dan Persatuan Nasional juga dibuat sebagai penanda untuk persatuan nasional.

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut