TANGERANG, iNewsBanten - Guna berikan situasi aman dan nyaman, Ditpamobvit Polda Banten lakukan pengamanan di PT PLN UPP JBB 1 Lontar Extension yang berada di Kecamatan Kemiri, Kabupaten Tangerang. Senin, (12/12).
Pengamanan ini dipimpin oleh Kompol Budi Warsa dan didampingi Bripka Ruslin dan Briptu Rifal bersama Personel TNI dan security PT PLN UPP JBB 1 Lontar Extension.
Saat dikonfirmasi, Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi membenarkan terkait pengamanan tersebut. Ia menyebutkan pengamanan ini sebagai bentuk upaya Polda Banten dalam memberikan jaminan keamanan kepada Obvitnas maupun Obter yang ada di daerah hukum Polda Banten.
"Iya benar, bahwa hari ini personel Ditpamobvit Polda Banten telah melakukan pengecekan serta pengamanan di kawasan PT PLN UPP JBB 1 Lontar Extension. Dimana pengamanan ini sebagai bentuk upaya kita dalam memberikan jaminan keamanan kepada salah satu objek vital yang ada di daerah hukum Polda Banten," kata Edy Sumardi.
Edy Sumardi menjelaskan dalam pengamanan tersebut dilakukan oleh personel gabungan.
"Dalam kegiatan pengamanan ini, kita bersama rekan kita dari TNI dan security PT PLN UPP JBB 1 Lontar Extension untuk melakukan pemeriksaan kendaraan yang akan masuk ke kawasan perusahaan. Hal ini dilakukan guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan," ucap Edy Sumardi.
"Selain melakukan pengamanan, kita juga melakukan patroli jalan kaki di seluruh kawasan perusahaan untuk mengecek seluruh area yang dianggap rawan," lanjutnya.
Sementara itu, Briptu Rifal menambahkan bahwa pengamanan di PT PLN UPP JBB 1 Lontar Extension tersebut berjalan dengan aman dan lancar.
"Alhamdulillah pengamanan kali ini berjalan dengan lancar tanpa adanya kejadian yang menonjol, saya harap dengan adanya anggota Polri dan juga TNI disini, perusahaan tetap aman dan kondusif", Tutupnya.
Editor : Mahesa Apriandi