CILEGON, iNewsBanten - Ternyata aplikasi ini bisa cek dan mengindentifikasi produk-produk pro Israel. Kemunculan aplikasi tersebut menjadi salah satu bentuk dukungan terhadap warga Palestina yang terus digempur tiada henti.
Lantas aplikasi apa yang bisa cek dan mengindentifikasi produk-produk Israel?
Dilansir dari laman DW, aplikasi ‘No Thanks’ menggunakan cara kerja yang sederhana, yakni pengguna bisa dengan mudah memindai kode batang/barcode sebuah produk atau memasukan nama mereknya.
Adapun aplikasi ini bisa cek dan mengindentifikasi produk-produk pro Israel ini akan memberi tahu mengenai sejauh mana produsen yang memberikan dukungan. Aplikasi tersebut juga akan memberikan himbauan untuk tidak membeli produk tertentu, seperti Coca Cola dan Nescafe yang masuk ke dalam daftarnya.
‘No Thanks’ sendiri diketahui diluncurkan pada 13 November 2023 lalu dan berdasarkan laporan DW saat ini aplikasi tersebut telah diunduh lebih dari 100.000 kali. Banyak masyarakat yang memberikan dukungan pada aplikasi tersebut.
Editor : Mahesa Apriandi