get app
inews
Aa Text
Read Next : Terbukti Langgar Netralitas, ASN di Kabupaten Tangerang Terancam Dipecat

Pengawasan Pemilihan 2024, Bawaslu Cilegon Gelar Media Meeting

Selasa, 29 Oktober 2024 | 14:20 WIB
header img
Foto: Pimpinan dan komisioner Bawaslu Cilegon, Subiah sedang pemaparan terkait kinerjanya.

CILEGON, iNewsBanten -  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Cilegon mengadakan acara Media Meeting yang digelar di Sari Galuh, Grogol. Pertemuan ini dihadiri oleh sejumlah wartawan yang bertugas di wilayah Cilegon, dengan tujuan mendorong partisipasi media dalam pengawasan berbasis informasi terkait pemilu, terutama dalam rangkaian Pilkada.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas fasilitas yang diberikan Bawaslu bagi para insan media. Ia menekankan pentingnya peran media dalam pengawasan Pilkada melalui pemberitaan yang masif dan berkualitas, sekaligus berbasis informasi yang valid.

“Dengan adanya media meeting ini, kita tidak hanya saling mengisi dan berbagi, tetapi juga memastikan informasi yang disampaikan kepada publik lebih akurat dan terpercaya, bukan sekadar katanya saja,” ujarnya, Selasa (29/10/2024), di Aula Resto Sari Galuh PGP, Rawa Arum, Gerogol.

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut