Dari Jualan Sabun Door to Door, Pria Ini Jadi Konglomerat Tertua di Indonesia

heri purnomo
Dari jualan sabun door to door, pria ini jadi konglomerat tertua di Indonesia. Foto: Wings

Awalnya mereka memproduksi sabun batangan, kemudian pada 1971 membuat sabun colek untuk mencuci baju dengan merek Ekonomi. Ternyata sabun buatannya tersebut laris manis di pasaran. 

Kemudian pada 1974, mereka membuka kantor pemasaran di Jakarta. Itu dilakukan karena mereka ingin melebarkan bisnisnya di Ibu Kota. Dua tahun kemudian atau pada 1976, mereka mendirikan anak usaha PT Sayap Mas Utama yang memproduksi sabun dan plastik pembungkusnya.

Pada 1980-an, perusahaan melakukan ekspansi besar-besaran dan mendirikan pabrik maupun pusat distribusi di seluruh pulau di Indonesia. Perusahaan juga memproduksi sabun mandi merek GIV. 

Pada 1991, Fa Wings mengganti namanya menjadi PT Wings Surya. Wings kini menjadi salah satu produsen sabun dan berbagai kebutuhan rumah tangga terbesar di Indonesia.

Produknya berkembang dengan berbagai merek, seperti sabun cuci merek So Klin, sampo, past gigi, sabun cuci piring dan sebagainya. Selain itu, Wings Grup juga memproduksi beberapa produk rumah tangga seperti pembersih toilet, detergen, dan pembalut wanita.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network