Meta Induk Facebook Umumkan PHK Massal, Ini 7 Informasi Dari Mark Zuckerberg

tim Okezone
Ilustrasi Facebook dan Instagram.(Foto:Ist)

SERANG, iNewsBanten - Industri teknologi saat ini dalam kemerosotan serius dan beberapa perusahaan besar telah mengumumkan PHK massal.

Berikut fakta-fakta PHK karyawan yang dirangkum Okezone, Sabtu (12/11/2022):

1. Meta PHK 11.000 Pekerja

Pemilik Facebook, Meta segera memberhentikan lebih dari 11.000 pekerjanya. Hal ini karena kinerja perusahaan teknologi milik CEO Meta Mark Zuckerberg mengalami penurunan.

“Perubahan paling sulit yang kami buat dalam sejarah Meta,” demikian petikan pernyataan CEO Meta Mark Zuckerberg, dikutip dari VOA Indonesia.

2. 13% dari Tenaga Kerja

Menurutnya, pengurangan karyawan merupakan 13% dari tenaga kerja raksasa media sosial dan akan mempengaruhi laboratorium penelitiannya yang berfokus pada metaverse serta aplikasinya; yang meliputi Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

“Saya ingin bertanggung jawab atas keputusan ini dan bagaimana kami sampai di sini,” kata Zuckerberg.

“Saya tahu ini berat bagi semua orang, dan saya terutama minta maaf kepada mereka yang terkena dampaknya,” tambahnya.

3. Berjuang Inflasi

Platform yang didukung iklan seperti Facebook dan Google menderita karena pengiklan ingin memotong biaya selagi mereka berjuang dengan inflasi dan kenaikan suku bunga pinjaman.

Zuckerberg mengatakan kepada 87.000 stafnya bahwa dirinya memperkirakan peningkatan e-commerce dan aktivitas online selama pandemi COVID akan berlanjut.

"Tetapi saya salah, dan saya bertanggung jawab untuk itu," ujarnya.

4. Mengalahkan Tiktok China

Facebook juga berjuang mengalahkan TikTok milik China. Media sosial itu kini dominan bagi pengguna yang lebih muda sehingga merugikan Instagram, sebuah platform milik Meta.

5. Minta Maaf Mark Zuckerberg

Bos Meta Mark Zuckerberg meminta maaf karena harus memecat 13% dari seluruh pekerjannya atau sebanyak 11.000 karyawan. Adapun karyawan Meta di seluruh dunia berjumlah 87.000 orang.

Mark Zuckerberg mengatakan bahwa pemutusan hubungan kerja ini adalah salah satu perubahan tersulit yang harus dibuat perusahaan dalam sejarah Meta.

"Saya memahami ini hal yang sulit untuk semua orang, dan saya khususnya minta maaf kepada mereka yang terdampak," tulisnya dalam pernyataan itu, dikutip dari BBC Indonesia.

6. Salahkan Ekspektasi

Zuckerberg menyalahkan ekspektasi kenaikan pengguna jangka panjang yang terlalu besar berdasarkan naiknya laba perusahaan selama pandemi Covid-19.

"Banyak yang memprediksi ini akan menjadi peningkatan yang permanen. Saya pun demikian, sehingga saya membuat keputusan untuk meningkatkan investasi kami secara signifikan," ujarnya.

7. Twitter Juga PHK Karyawan

Teranyar, pemilik baru Twitter, Elon Musk memecat separuh dari keseluruhan stafnya minggu lalu.

Artikel ini telah tayang dengan judul https://economy.okezone.com/read/2022/11/11/320/2705691/7-fakta-meta-induk-facebook-phk-11-000-karyawan-hingga-permintaan-maaf-mark-zuckerberg

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network