Putra dari Mulyadi Jayabaya Mendaftar Bacalon Bupati Lebak ke DPC Partai Demokrat

Indra
Agus Wisas dan tim pemenangan Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya mengambil formulir pendaftaran bacalon bupati lebak di DPC partai demokrat lebak, selasa 23/4/2024 (ist)

LEBAK, iNewsBanten - Mochammad Hasbi Asyidiki Jayabaya anak putra dari mantan Bupati  Lebak Mulyadi Jayabaya mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati Lebak Periode 2024- 2029 di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Lebak. 

Pengambilan formulir pendaftaran di wakilkan oleh Agus Wisas dan tim pemenangan Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya sekitar pukul 15:30 WIB.

"Hari ini kami mengambil formulir pendaftaran salah satu partai besar yaitu Partai Demokrat di Kabupaten Lebak dan kita berharap Partai Demokrat memberikan dukungan kepada Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya," ucap Agus Wisas saat diwawancarai media di kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Lebak, Selasa (23/4/2024).

 

Agus Wisas menambahkan kami siap mematuhi ketentuan mekanisme dan tahapan yang ada di internal Partai Demokrat dan juga peraturan lembaga survei dari Partai Demokrat.

"Alhamdulillah kami sudah menjalin hubungan dari lembaga survei yang tadi di sampaikan oleh pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Lebak.

Agus Wisas mengungkapkan kami akan   mendaftar semua partai politik jika sudah membuka pendaftaran. Sementara ini, kita baru mendaftar 3 partai politik yang sudah membuka pendaftaran yakni Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan hari ini Partai Demokrat, setelah itu rencana pengembalian formulir tersebut akan langsung diserahkan kembali ke Parpol oleh Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya.

Sementara itu Hilman Abdullah Ketua Badan Pemilu (Bapilu) Partai Demokrat menyambut baik rombongan dari tim Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya yang mengambil formulir pendaftaran  sebagai bakal calon Bupati Lebak Periode 2024- 2029. 

"Kami juga masih menunggu dan menerima baik dari elemen masyarakat kader Partai Demokrat untuk menjadi bagian dari penjaringan di Pilkada Lebak 2024 dan pengambilan formulir pendaftaran sampai batas akhir tanggal 30 April 2024," imbuhnya.

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network