Hafid Anggota DPRD Cilegon Terpilih, Optimis Pasangan Helldy-Alawi Lanjut 2 Periode

Chaerul
Hafid Anggota DPRD Cilegon Terpilih, Optimis Pasangan Helldy-Alawi Lanjut 2 Periode

CILEGON, iNewsBanten - Iring-iringan masa pendukung pasangan Helldy-Alawi sebagai bakal calon Wali Kota Cilegon dan bakal calon Wakil Wali Kota Cilegon, masa pendukung tersebut berkumpul di jalan Bonakarta untuk mengantarkan Helldy-Alawi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di jalan Kyai Haji Abdul Latif Blok J No. 2, Kelurahan Bendungan.

Pasangan Helldy-Alawi semakin optimis untuk lanjut 2 periode setelah diusung oleh Partai Gerindra, PAN, PKB dan PBB, Helldy-Alawi adalah pasangan yang kedua mendaftarkan diri ke KPU sebagai bakal calon Wali Kota Cilegon dan bakal Wakil Wali Kota Cilegon periode 2024-2029.

Ahmad Hafid salah satu anggota DPRD Kota Cilegon terpilih dari Partai Amanat Nasional (PAN) dapil 3 Ciwandan-Citangkil dirinya mengatakan siap memenangkan pasangan Helldy-Alawi untuk lanjut 2 periode memimpin Kota Cilegon.

"Kenapa saya nyatakan siap, karena menurut saya pribadi selama kemimpinan Helldy Cilegon sudah banyak perubahan dan juga Program-programnya sudah dirasakan oleh masyarakat Cilegon," ucap Hafid kepada iNewsBanten, Rabu (28/8/2024).

Masih kata Hafid, dan juga Alawi Mahmud adalah ketua DPD PAN Kota Cilegon, tentunya saya selaku kader Partai PAN harus siap untuk memenangkan pasangan Helldy-Alawi untuk melanjutkan pembangunan di Kota Cilegon," tutupnya.

Diketahui dalam proses pendaftaran ke KPU tersebut sebelumnya para Relawan dan simpatisan dari Masing-masing Partai berdoa terlebih dahulu sebelum berangkat menuju KPU untuk mengantarkan pasangan Helldy-Alawi.n

Editor : Mahesa Apriandi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network