"Setelah dipindahkan sore ke blok hunian yang bersangkutan ditemukan malam hari di kamar mandi tidak sadarkan diri oleh WBP sekamar, lalu berteriak memanggil petugas jaga malam," ucapnya.
Melihat kondisi salah satu tahanan yang tidak sadarkan diri, petugas pengamanan membawa ke klinik terdekat, untuk dilakukan tindakan pertama, lalu dibawa ke Rumah Sakit. Namun, sesampainya di RSUD Berkah Pandeglang nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia oleh petugas kesehatan.
"Setelah di Rumah Sakit, dinyatakan meninggal dunia karena sakit," pungkasnya.
Mengetahui hal tersebut, Rutan Kelas IIB Pandeglang dan Polsek Cimanggu menghubungi pihak keluarga untuk menyampaikan informasi tersebut.
"Pihak keluarga menerima musibah dengan ikhlas, setelah itu pihak Rutan Pandeglang dan Polsek Cimanggu mengantarkan jenazah ke rumah duka di daerah Bogor untuk di makamkan," tutupnya.
Editor : Mahesa Apriandi
Artikel Terkait