Tim SAR Gabungan Temukan Nelayan Jatuh di Perairan Lontar Kabupaten Serang

Sahlan
Tim SAR Gabungan Temukan Nelayan Yang Jatuh di Perairan Lontar Kabupaten Serang Dalam Kondisi Meninggal (Foto: Istimewa).

SERANG, iNewsBanten- Tim SAR Gabungan berhasil menemukan seorang nelayan yang sebelumnya dilaporkan jatuh ke laut di Perairan Lontar, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten, pada Sabtu (17/1/2026) pagi. Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan telah diserahkan kepada pihak keluarga.

Korban diketahui bernama Andi (30), warga Kampung Baru RT 016/004, Desa Lontar, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang. Sebelumnya, korban dilaporkan terjatuh ke laut saat melakukan aktivitas penarikan jaring bersama rekannya di perairan Lontar, Jumat (16/1/2026).

Kepala Seksi Operasi Basarnas Banten, Rizky Dwianto, mengatakan korban ditemukan pada hari kedua operasi pencarian atau H+2, sekitar pukul 07.20 WIB.

“Korban ditemukan oleh Tim SAR Gabungan sekitar 10 meter dari lokasi kejadian perkara, dalam kondisi meninggal dunia. Selanjutnya korban langsung dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga di rumah duka,” ujar Rizky Dwianto, Sabtu (17/1/2026).Dia menjelaskan, operasi pencarian hari kedua dimulai sejak pukul 07.00 WIB dengan membagi personel ke dalam tiga Search and Rescue Unit (SRU).

SRU 1 melakukan pencarian menggunakan kapal amphibius dengan pola creeping line sejauh 0,5 nautical mile (NM) dengan cakupan area 8,18 NM.

SRU 2 menggunakan rubber boat Basarnas dengan pola creeping line sejauh 0,2 NM dan area pencarian 5,5 NM.

Editor : Mahesa Apriandi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network