get app
inews
Aa Read Next : Cara Mengatasi Batuk di Rumah dengan Alami, Berikut 5 Tipsnya

BMKG Sebut Cuaca Buruk Bisa Berdampak ke Kesehatan, Waspada Flu dan Batuk

Minggu, 25 Desember 2022 | 14:37 WIB
header img

SERANG, iNewsBanten - Cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi selama libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) dalam bentuk hujan lebat disertai angin kencang dapat menimbulkan bencana hidrometeorologi, menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). 

Melihat potensi cuaca ekstrem tersebut, masyarakat diminta mewaspadai beberapa penyakit yang mungkin akan muncul. Penyakit tersebut dikhawatirkan akan mengganggu pekerjaan dan liburan Anda saat masa Nataru.

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Kota Bandung Sony Adam mengatakan, pada kondisi musim penghujan disertai angin kencang, banyak penyakit yang bisa muncul di tengah-tengah masyarakat, terutama infeksi saluran pernapasan atas (ISPA) dan diare.

ISPA adalah penyakit dimana seseorang terpapar virus yang menyebabkan flu dan batuk. Virus ini bisa menyebabkan sakit flu hingga batuk berat. Bahkan, jika kondisi badan kurang mendukung, pasien harus beristirahat total.

"Kalau cuacanya lagi dingin, data empiris kami, ISPA dan diare biasanya paling banyak terjadi. Ini yang harus diwaspadai masyarakat dengan tetap hidup bersih, olahraga cukup, makan bergizi agar tetap sehat, " jelas dia.

Virus juga tak hanya menyerang saluran pernapasan, tetapi juga terbawa melalui makanan. Makanan tersebut kemudian tertelan dan menyebabkan perut terkontaminasi. Akibatnya perut terus mengeluarkan cairan encer.

Sementara itu, Kepala BMKG Stasiun Bandung Teguh Rahayu mengatakan, potensi hujan dengan intensitas signifikan selama periode tanggal 25 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023 perlu diwaspadai terjadi di beberapa wilayah, salah satunya Jawa Barat. Sedangkan wilayah lainnya diantaranya Banten, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, dan lainnya.

"Juga perlu diwaspadai potensi pertumbuhan awan Cumulonimbus di wilayah udara Indonesia kaitannya dengan jalur penerbangan selama 7 hari kedepan yang berlaku 21 - 27 Desember 2022 di wilayah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah,Jawa Timur, NTB, Sulawesi Selatan," jelasnya.

Masyarakat juga perlu mewaspadai terjadinya potensi gelombang tinggi di wilayah perairan Indonesia pada periode tanggal 23 - 27 Desember 2022. Diantaranya kategori tinggi gelombang 4 hingga 6 meter di Samudra Hindia selatan Banten, Samudra Hindia selatan Jawa Barat, Samudra Hindia selatan Jawa Tengah, Samudra Hindia selatan Jawa Timur, Samudera Hindia selatan Bali, Laut Natuna Utara, Selat Makassar bagian selatan.

Artikel ini telah tayang dengan judul https://nasional.okezone.com/read/2022/12/25/337/2733829/cuaca-ekstrem-bmkg-minta-masyarakat-waspada-penyakit-ispa

Editor : Mahesa Apriandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut